PANGANDARAN,(KAPOL).- Keluhan dari salah seorang pemilik hotel, karena tamunya membatalkan berkunjung ke pantai Pangandaran karena isu gelombang tinggi, langsung ditindaklanjuti Bupati, H. Jeje Wiradinata.
Kabar yang beredar di media sosial itu ditepis. Bupati Pangandaran menyatakan pantai Pangandaran kondusif juga kondisi ombaknya normal, Kamis (7/7/2016).
“Saya klarifikasi ombak di pantai Pangandaran besarnya hanya 3 atau 2 feet, itu ketinggian paling rendah,” tuturnya.
Setelah menggelar konprensi pers langsung menuju ke pantai menanyakan kepada pengunjung dan pemilik perahu pesiar.
“Mereka juga mengatakan kalau ombak di pantai Pangandaran aman dan salah satu pengunjung mengatakan sama,tidak ada gelombang tinggi,” katanya.(Muslih Jerry)