bjb
Berita  

Atlet Terjun Payung Bersilaturahmi Dengan Bupati Jeje Wiradinata Setelah Lolos BK Porprov XIV Jabar

PANGANDARAN-Setelah lolos dalam kancah BK Porprov XIV Jabar 2021 cabang olah raga terjun payung Pangandaran bersilaturahmi dengan Bupati Jeje Wiradinata dan Wakil Bupati Pangandaran Ujang Endin di dampingi Ketua umum terpilih KONI Pangandaran Agus Mulyana,ST bertempat di Pendopo Bupati Pangandaran, Jumat, 7 Januari 2022.

Ketua Umum terpilih KONI Pangandaran Agus Mulyana,ST mengatakan para atlet dari cabang olah raga Terjun Payung beserta pengurus FASI Pangandaran setelah selesai melaksanakan BK Porprov XIV Jabar menyempatkan untuk bersilaturahmi bersama Bupati Pangandaran.

“Tadi kami bersama jajaran KONI,FASI beserta atlet bersilaturahmi ke Pa Bupati,” katanya.

Menurutnya dalam silaturahmi tersebut Bupati Pangandaran memberikan saran khususnya kepada para atlet agar terus berlatih dan semangat untuk persiapan Porprov XIV Jabar mendatang.

“Intinya Pa Bupati mengharapkan agar atlet lebih giat lagi berlatih,” tuturnya.

Dirinya menambahkan pada pelaksanaan BK Porprov XIV Jabar yang bertempat di Bandara Nusawiru Cijulang untuk Kontingen Pangandaran telah lolos dan akan mengikuti Porprov XIV Jabar 2022 mendatang.

“Kami juga berharap kepada Cabor FASI Terjun Payung untuk lebih rutin lagi berlatih,” tambahnya.***