bjb
Berita  

Jadwal Pekan Olahraga Kesehatan Dinkes Pangandaran 2023

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pangandaran, Yadi Sukmayadi, S. Kep, MM, (Foto Tangkapan Layar Instagram Dinkes).

KABARPANGANDARAN – Sebagai wadah untuk menjalin silaturahmi antar insan kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Pangandaran akan menggelar berbagai kegiatan Pekan Olahraga Kesehatan 2023 dan sekaligus memeriahkan peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke-59 tahun 2023.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pangandaran, Yadi Sukmayadi, S. Kep, MM mengatakan dalam memeriahkan peringatan HKN Ke-59 tahun 2023 Dinkes akan menggelar kegiatan perlombaan.

“Perlombaan tersebut yaitu Dinkes Award, turnamen Bola Voli Putra/Putri di lapang Okta Property Kota Baru Parigi,Lomba Karaoke Taman Sagati Cijulang,Tarik Tambang dan Jalan Sehat bertempat di Lapang Grand Pangandaran,” katanya, Rabu, 22 November 2023.

Menurutnya sangat apresiasi kepada penerima penghargaan tingkat nasional dan ini sebagai upaya pelayanan kesehatan terhadap masyarakat di Kabupaten Pangandaran.

“Harapan ke depan agar terus memberikan dan meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan terhadap masyarakat,” tuturnya.

Dirinya menyampaikan bahwa dari 15 PKM sudah terakreditasi, sedangkan yang mengikuti reakreditasi ada 13 PKM kemudian 12 PKM hasilnya sudah keluar yaitu akreditasi paripurna tingkat nasional.

“Ini merupakan untuk mewujudkan derajat kesehatan masyarakat yang setinggi tingginya menuju Pangandaran sehat dan sejahtera,” ucapnya.

Berikut ini jadwal lomba dalam rangka Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke-59 tahun 2023, Pekan Olahraga Kesehatan 2023 yaitu:

1. Bola Voli Putra/Putri akan dilaksanakan pada tanggal 27-29 November 2023 bertempat di Lapang Voli Okta Property Kota Baru Parigi.

2. Lomba Karaoke tanggal 1 Desember 2023 di Taman Sagati Cijulang

3. Tarik Tambang tanggal 2 Desember 2023 di Lapang Grand Pangandaran

4. Dinkes Award tanggal 2 Desember 2023

5. Gebyar HKN tanggal 3 Desember 2023