KABARPANGANDARAN – Cabang olahraga Berkuda Pacu Porprov XIV Jabar 2022 untuk hari pertama diikuti oleh 40 ekor kuda, tuan rumah Kabupaten Pangandaran meraih 1 medali emas 2 medali perunggu yang dilaksanakan di Gelanggang Pacuan Kuda Pantai Indah Legokjawa Cimerak Pangandaran, Rabu, 16 November 2022.
Ketua Panitia Pelaksana Cabor Berkuda Pacu Porprov Jabar 2022 Dani Supardi mengatakan pada pertandingan dibagi dua hari dengan yaitu Rabu,16 November – Kamis, 17 November 2022.
“Untuk hari pertama dilaksanakan 5 race dengan diikuti 40 ekor kuda sebanyak 5 kelas pertandingan,” katanya.
Untuk hari ini dilaksanakan 5 race dan besok juga sama 5 race tetapi ada kelas tambahan sebanyak 7 race, Kabupaten Pangandaran berhasil meraih medali emas dan 2 perunggu.
“Medali emas pada kelas F-1000 meter, 1 medali perunggu di kelas D Sprint-1000 meter dan 1 perunggu pada kelas C Sprint-1100 meter,” tuturnya.
Inilah Hasil Perolehan Medali Cabang Olahraga Berkuda Pacu Porprov XIV Jabar 2022 yaitu:
1. Kelas F 1000 Meter
Kabupaten Pangandaran meraih medali Emas dengan nama kuda Summer Wind Atlet A Gunawan, disusul medali perak diraih Kabupaten Bekasi nama kuda Mojang Siliwangi atletnya Joulan Maleke dan Kabupaten Garut medali perunggu nama kuda Play Boy atlet J.Mustopa.
2. Kelas D Sprint 1000 Meter
Peraih medali emas dari Kabupaten Bandung dengan nama kuda Queen Kairo atletnya Joko Purwanto disusul Kabupaten Bekasi meraih medali perak dengan Beauty Generation atlet Jemmy Runtu sedangkan medali perunggu diraih Kabupaten Pangandaran nama kuda King Star dan atletnya N Saprudin.
3. Kelas C Sprint – 1100 Meter
Pada kelas ini Kabupaten Bandung Barat meraih medali emas dengan Electra atlet Rusman T, Medali Perak diraih Kabupaten Bekasi kuda bernama White Snow KH atletnya Hanny South sedangkan medali perunggu diraih Kabupaten Pangandaran atletnya A.Setiono menunggang kuda Haqul Yakin.
4. Kelas B Sprint – 1200 Meter
Peraih medali emas Kabupaten Bekasi kudanya Darmaraja atlet Joulan Maleke, Kota Bekasi meraih medali perak kudanya Super Bachama atletnya Abdul Majid dan peraih medali perunggu Kota Tasikmalaya atlet Salman Farid menunggang kuda bernama P.Bintang Pamungkas.
5. Kelas A Sprint – 1200 Meter
Untuk peraih medali emas dari Kabupaten Bandung Barat kudanya King Savero atlet Rusman T, medali perak diraih Kota Tasikmalaya kudanya bernama P.Stevani atlet Salman Farid dan medali perunggu di raih Kabupaten Bekasi atlet S Deddy dengan kuda bernama Putra Milenial.
Itulah hasil perolehan medali pada cabang olahraga Berkuda Pacu Porprov Jawa Barat 2022 di hari pertama, Rabu,16 November 2022 dan untuk hari kedua Kamis, 17 November 2022.***